INFORMASI :

SELAMAT DATANG DI WEBSITE RESMI PEMERINTAH DESA SELOKERTO.  JAM PELAYANAN KANTOR DESA SELOKERTO SETIAP HARI KERJA MULAI JAM 08.00 WIB - 16.00 WIB   HATI-HATI MODUS PENIPUAN YANG MENGATASNAMAKAN KEPALA DESA SELOKERTO DENGAN MEMINTA NOMOR REKENING, KIRIM PULSA, TRANSFER UANG DAN LAIN-LAIN.   SEGERA HUBUNGI KANTOR DESA SELOKERTO JIKA ADA MODUS TERSEBUT.   SELOKERTO SEMAR...!!!   SEHAT..!! AMAN..!!  RELIGI..!!

PEMBANGUNAN LUMBUNG DESA SELOKERTO

PEMBANGUNAN LUMBUNG DESA SELOKERTO

SELOKERTO - Pembangunan Lumbung Desa Selokerto dimulai tanggal 22 Maret 2024, pada tahap awal pembangunan lumbung desa ini dimulai dengan pembersihan area lahan dari pohon - pohon dan penggalian lubang pondasi. Berlokasi di barat lapangan Kertajaya Selokerto lumbung desa ini akan berfungsi sebagai penyimpanan hasil panen petani untuk mendukung program ketahanan pangan. Selain itu juga dapat difungsikan sebagai sarana hajatan bagi warga yang membutuhkan atau olah raga seperti : olahraga futsal, voly, bulutangkis atau pun tenis meja. Untuk pekerjaan tahap awal pembersihan area dan pemasangan podasi yang akan dilanjutkan tahap konstruksi dan finishing pada tahun berikutnya. Pekerjaan pembangunan lumbung desa ini juga turut membuka lapangan kerja bagi warga Desa Selokerto, semoga dengan adanya pembangunan Lumbung Desa Selokerto ini dapat memberikan gambaran peluang - peluang baru, serta mohon doa restu dari seluruh warga Desa Selokerto agar segala sesuatu yang di cita - citakan dapat terealisasi dan memberikan manfaat bagi seluruh warga Desa Selokerto.

Bagikan :

Tambahkan Komentar Ke Twitter